Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Ini Alasan Najwa Shihab Berani Kritik Banyak Pejabat Pemerintah, Denny Sumargo: Kamu Berdiri di Mindset yang Benar

Desember 16, 2022 Last Updated 2022-12-16T08:33:39Z


Najwa Shihab dikenal sebagai perempuan yang cerdas dan tegas. Ia kerap kali lugas dan berani saat memberikan pertanyaan kepada para pejabat tinggi negara.


Hal ini pun membuat Denny Sumargo penasaran dengan keberanian Najwa Shihab, apakah wanita yang berprofesi sebagai jurnalis ini pernah merasa khawatir saat melakukan wawancara dengan para pejabat.


Lantaran, sebagai seorang host, Denny Sumargo mengaku terkadang masih merasa khawatir dengan pertanyaan-pertanyaan yang ia lontarkan.


Namun Najwa Shihab mengaku di dalam profesi nya hal itu penting untuk dilakukan. Apalagi menurutnya saat ini di dalam pemerintahan hampir tidak ada oposisi.


“Iya karena aku percaya ini profesi penting, apalagi di negeri yang hari-hari ini oposisi hampir tidak relevan ketika kekuasaan berkumpul pada suatu kelompok tertentu. Sekarang siapa yang jadi oposisi?” kata Najwa seperti dikutip Suara Denpasar dari Kanal Youtube Curhat Bang Denny Sumargo, Jumat (16/12/2022).


“Dan konteks oposisinya itu bukan konteks menjatuhkan ya, konteks mempertanyakan dan mengkritisi kebijakan-kebijakan yang diambil,” tambahnya.


Sehingga ini menjadi  tugas media dan pers, apalagi hal itu telah diatur dalam undang-undang.  Pers diberi hak dan kewajiban untuk mengembangkan pendapat umum dan menyajikan informasi yang akurat.


Denny Sumargo kemudian memberi pujian jika Najwa sudah berdiri di mindset yang benar.


Najwa Shihab pun mengaku bangga dengan profesi yang dijalaninya saat ini. Apalagi bila menyangkut isu publik, dia merasa hal tersebut perlu dilakukan.


“Lagi-lagi isu kepublikan, isu publik itu isu kita,” imbuhnya.


Menurutnya, mereka yang berpangkat negara  lebih tinggi bukan berarti harus merasa lebih tinggi.


“Bukan karena pejabat punya titel bisa pake lambang Garuda disini. terus kemudian merasa lebih berhak atau lebih tinggi dan kemudian gak mau ngasih informasi. Padahal itu menyangkut hidup gue dan hidup orang lain gitu yah, No,” ujarnya. [sb]

×