Mees Hilgers menjadi kunci keberhasilan Twente dalam menahan imbang Manchester United.
Twente menuai hasil membahagiakan ketika menyambangi markas Manchester United pada matchday pertama Liga Europa 2024-2025.
Beraksi di Old Trafford, Rabu (25/9/2024) atau Kamis dini hari WIB, sang wakil Belanda memaksa tuan rumah bermain seri 1-1.
Perjuangan Twente untuk meraih satu poin tidaklah mudah.
Skuad asuhan Joseph Oosting tertinggal lebih dulu akibat tendangan roket Christian Eriksen pada menit ke-35.
Twente baru bisa membalas saat laga berjalan 68 menit melalui lesakkan Sam Lammers.
Jangan lupakan kontribusi Mees Hilgers atas hasil imbang Twente di Teater Impian.
Pemain kelahiran Amersfoort itu tampil hebat sebagai bek sentral.
Meski gagal membendung tendangan Eriksen dan berbuah gol bagi United, Hilgers sangat solid dalam mengawal lini belakang timnya.
Hilgers membuat delapan sapuan atau jumlah terbanyak pada pertandingan ini.
Dia juga mengukir tiga tekel sukses salam 90 menit mentas.
Hanya ada dua pemain Twente yang memiliki catatan lebih baik, yakni Bart van Rooij dan Anass Salah-Eddine dengan sama-sama menorehkan empat buah.
Catatan lain, Hilgers membuat dua intersep.
Salah satu aksi terbaik Hilgers terjadi saat menggagalkan serangan Kobbie Mainoo.
Sosok berumur 23 tahun itu menjatuhkan si anak ajaib Man United yang hendak membawa bola memasuki kotak penalti.
Performa apik Hilgers lantas menuai beragam komentar netizen Indonesia.
Hilgers sendiri menjadi buah bibir di Tanah Air karena sedang menjalani proses naturalisasi untuk bisa membela skuad Garuda.
"Mees Hilgers gapura kabupaten kita," tulis seorang pengguna Twitter (X).
"Bro is a EPL quality player. Lugas, kuat, solid. Mainoo aja keok."
"Sebagai fans timnas Indonesia, bangga banget ada pemain timnas main lawan abang-abangan MU di old trafford," kata warganet lain.
Proses naturalisasi Hilgers telah dilakukan beberapa waktu lalu.
Permohonan naturalisasi pemain berpostur 185 sentimeter itu sudah amendapat persetujuan dari DPR RI.
Langkah berikutnya adalah berlanjut ke Kementerian Sekertariat Negara (Mensesneg).
Setelah nanti mendapatkan surat Keputusan Presiden (Kepres), Hilgers tinggal menjalani sumpah jadi Warga Negara Indonesia.
Apabila sudah menjalani sumpah, tentu saja dia bisa membela timnas Indonesia.