Persib Bandung resmi melepas dua pemainnya, Muhammad Rezaldi Hehanussa dan Al Hamra Hehanussa, dengan status pinjaman pada bursa transfer paruh musim. Keduanya dipinjamkan ke Persik Kediri hingga akhir musim.
Kepergian duo Hehanussa membuat kedalaman skuad Maung Bandung berkurang. Namun, pelatih Persib Bojan Hodak menegaskan hingga saat ini manajemen belum mendatangkan pemain baru sebagai pengganti.
“Saya benar-benar belum memiliki pemain baru. Saat ini kami juga belum bicara dengan siapa pun. Kami masih harus melihat situasinya,” ujar Bojan Hodak, dikutip dari Radar Bandung.
Meski demikian, Hodak membuka kemungkinan adanya penambahan pemain baru setelah evaluasi tim kepelatihan dan manajemen, terutama untuk menghadapi putaran kedua kompetisi.
“Rezaldi dan Hamra pergi secara pinjaman, jadi mungkin kami akan mencari satu pemain lagi. Tapi untuk sekarang belum bisa dikonfirmasi,” tambah pelatih asal Kroasia tersebut.
Hodak juga menegaskan Persib tidak akan banyak melepas pemain di paruh musim karena kebutuhan skuad yang cukup padat.
“Hanya satu atau dua pemain yang keluar. Yang lainnya masih kami butuhkan karena kami tidak bisa banyak melepas pemain,” tegasnya.
Kedalaman skuad menjadi krusial karena Persib berlaga di dua kompetisi, yakni Super League dan AFC Champions League Two. Hingga akhir musim, Persib setidaknya akan menjalani 19 pertandingan, bahkan bisa bertambah jika melaju ke fase berikutnya.
“Kami masih akan bermain di AFC Champions League Two dan minimal masih akan bertanding 19 kali. Jika kami lolos, jumlah pertandingan tentu akan lebih banyak,” pungkas Hodak.

