Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Korut Ogah Tayangkan Pertandingan Piala Dunia Korsel, AS, dan Jepang

November 26, 2022 Last Updated 2022-11-26T06:46:11Z


Korea Utara tak mau menayangkan Piala Dunia Qatar 2022 saat Korea Selatan, Amerika Serikat, dan Jepang berlaga.

Diberitakan KBS, pertandingan Korsel melawan Uruguay pada Kamis (24/11) malam waktu setempat tidak ada dalam siaran Piala Dunia yang direkam sehari sebelumnya oleh Korean Central Television.


Namun laga Swiss dan Kamerun sebelum Korsel unjuk gigi dan pertandingan berikutnya yaitu Portugal dan Ghana ditayangkan dalam siaran TV.


Tak cuma Korsel yang 'di-blacklist', media pemerintah Korut juga ogah menayangkan pertandingan antara Amerika Serikat versus Wales pada Selasa lalu serta Jepang melawan Jerman pada Rabu.


Padahal, sebelum ini Pyongyang menyiarkan pertandingan Korea Selatan dalam Piala Dunia 2002, 2006, dan 2010. Mereka mulai menyensor ajang sepak bola dunia yang melibatkan Korsel, AS, dan Jepang sejak 2014.


Hubungan antara Korut dengan AS Cs itu memang makin panas, terlebih setelah ketiga negara memutuskan memperkuat kerja sama keamanan.


Ketiga kepala negara itu sebelumnya mengaku tak menutup kemungkinan untuk menggunakan senjata nuklir demi menghalau ancaman Korut.


Pemimpin Korea Utara Kim Jon Un pun mengancam bakal mengobarkan perang nuklir menghadapi ancaman AS, Korsel, dan Jepang.


Kim bersumpah bakal menggunakan senjata nuklir menghadapi ketiganya.


"(Pyongyang) akan sepenuhnya bereaksi terhadap nuklir dengan senjata nuklir dan konfrontasi total secara besar-besaran," kata Kim pada Jumat (18/11),  dikutip dari AFP.[SB]

×